Posted on

Belajar Tentang Pendidikan Anak Sejak Dini di Jepang

Jepang dikenal sebagai negara yang memiliki sopan santun dan disiplin yang sangat baik. Seringkali kita lihat bahwa masyarakat Jepang sangat tertib. Saat Tsunami yang terjadi pada tahun 2011, masyarakat Jepang tetap antre dalam menerima bala bantuan. Ternyata, kebiasaan untuk hidup tertib, sopan santun dan disiplin sudah diajarkan pada saat mereka sudah berada di sekolah dasar. Murid sekolah di Jepang baru mendapatkan ujian di umur 10 tahun, karena tujuan utama di tiga tahun pertama adalah sopan santun dan moral.

Pendidikan anak usia dini dimulai di rumah. Ada banyak buku dan acara televisi yang dapat membantu ayah dan ibu untuk mendidik anak-anak mereka. Rumah menjadi tempat awal untuk mengajarkan tata krama dan perilaku sosial yang tepat. Ketika berada di sekolah dasar, anak sekolah diberi peluit yang dibagikan secara gratis oleh sekolahnya peluit. Hal ini diajarkan kepada anak-anak untuk ditiup jika bertemu dengan orang asing.yang mengganggu.

Siswa di Jepang juga diberi tugas melayani makan siang untuk menuangkan makanan ke piring temannya secara bergantian sesuai piket. Hal ini dilakukan untuk mengajarkan kerjasama tim dari mulai usia dini. Proses pembelajaran dan pembentukan karakter ini dilakukan terus menerus di masyarakatnya. sehingga tidak heran, negeri bunga Sakura ini terkenal punya sumber daya manusia yang unggul dari berbagai sekolah di sana.

Hakikat dari pendidikan tidak hanya menjadikan siswa cerdas dan menguasai teknologi. Namun juga mementingkan pembentukan karakter, budaya, moral dan budi pekerti. Oleh karena itu, PIE sebagai solusi untuk digitalisasi siswa yang aman dan terverifikasi sehingga dapat membantu untuk menciptakan pendidikan Indonesia menjadi lebih baik dalam program #EducationForEveryone dan mari kita cerdaskan negeri kita tercinta !

Bekerja sama dengan PureHeart berkomitmen untuk mendukung digitalisasi pendidikan di Indonesia, dengan teknologi inovatifnya membantu menciptakan dunia yang lebih baik dalam bidang pendidikan di Indonesia, Info selengkapnya https://pureheart.ledgernow.com/ 

 

More Information
Education For Humanity
https://www.pie.co.id/2019/11/05/belajar-tentang-pendidikan-anak-sejak-dini-di-jepang/
Instagram : https://instagram.com/piecoid/